Berita Utama
10 Desember, 2018
SAMARINDA- Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor dan Wagub H Hadi Mulyadi hadir pada peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dan Tabligh Akbar yang menghadirkan da’i kondang, Ustadz Abdul Somad (UAS), di Masjid Baitul Muttaqien Islamic Center Kaltim, Samarinda, Ahad (9/12). Isran mengatakan, hingga kini kegiatan umat Islam semakin banyak di Kaltim, khususnya di Samarinda. Diharapkan, dengan meningkatnya syiar Islam tersebut, daerah ini semakin damai dan rakyat sejahtera. “Umat Islam di Kaltim bisa menjadi pelopor kedamaian bagi masyarakat daerah ini. Karena itu saya bersyukur, melihat umat muslim di Kaltim, khususnya Samarinda bisa bersatu,” katanya. Gubernur Isran mengajak agar seluruh umat beragama di Kaltim juga tetap konsisten beribadah sesuai keyakinan masing-masing. Urus diri sendiri dan keluarga, serta tetap menjalankan perintah agama dan menjauhi segala larangan agama. Dengan banyak beribadah, diyakini hati akan damai dan tenang serta hidup bahagia. “Jika kita semua rajin beribadah, saya yakin daerah ini aman, damai dan rakyat akan bahagia. Karena, kebersamaan masyarakat tetap terjaga,” jelasnya. Hadirnya Ustadz Abdul Somad diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan keagamaan umat Islam di Kaltim agar selalu taat dan mencintai Rasulullah Nabi Muhammad SAW. UAS dalam ceramahnya berpesan, agar umat Islam senantiasa mencintai dan meneladani Rasulullah SAW. Apalagi dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Se;ain itu tetap menciptalan kehidupan yang harmonis dengan antar umat beragama sehingga terciptak kedamaian dan situasai yang kondusif dalam ramngka menyongsong Pemilu 17 April 2019 yang akan datang. Tampak ribuan jamaah memenuhi masjid. Bahkan ada yang menginap di masjid tersebut demi melihat UAS.(jay/sul/ri/humasprov kaltim)